Pertanian

Camat Komplain sepihak, Poktan Gagal Menerima bantuan Cetak Sawah 

Lokasi Rencana Percetakan Sawah Poktan Konawe inehe Jaya
Konawe, GARDA- Dari hasil Survey investigasi desain (SID) dari luas areal 110 hektar lokasi rencana percetakan sawah kelompok tani Konawe Inehe Jaya kelurahan lawulo kecamatan anggaberi kabupaten konawe 20 hektar sudah dipastikan dari pihak Dinas Pertanian Kabupaten Konawe akan di cetak tahun 2012 lalu, namun karena komplain sepihak yang dilakukan Camat Anggaberi Masrid Laguna, SP bahwa areal tanah tersebut bermasalah maka pihak Dinas pertanian membatalkan kegiatan tersebut.
       PPK Bansos Cetak Sawah tahun 2012 Muh Said SP saat ditemui diruang kerjanya (27/12/12) memaparkan bahwa rencana kegiatan tersebut sudah akan di laksanakan namun karena adanya komplain Camat maka kami tidak berani melaksanakan kegiatan tersebut, akan tetapi insya allah kedepan akan kami kerjakan apabila persoalan tersebut telah kelar permasalahannya.
       Sementara itu di tempat yang terpisah Suleman petani calon penerima bantuan cetak sawah membantah jika lahan tersebut adalah lahan bermasalah, "kami memiliki bukti kepemilikan berupa sertifikat hak milik dan bukti penguasaan berupa tanaman tumbuh seperti tanaman jambu mente, sagu  dan lainnya.
       Kepala Kelurahan Lawulo Asrul Pagala SP menyayangkan tindakan Camat Anggaberi telah membatalkan kegiatan percetakan sawah diwilayah kerja Kelurahan Lawulo dan ini jelas merugikan petani serta menghambat pembangunan di Kelurahan Lawulo dibidang pertanian.(R2)

Total Tayangan Halaman